SINOPSIS
BABY AND
ME
Part 5
Mereka berempat akhirnya duduk bersama.
Ayah Byeol Kim membaca kartu nama ayah.
Ayah Byeol Kim :Instruksi Korea...
CEO?Wow, itu bagus.Aku tau kamu akan berhasil.
Kamu selalu meningkat.Ini bagus.
Ayah dan ayah Byeol Kim tertawa.
Ibu berkata pada ibu Byeol :Hey, kau
tau...Maaf soal kejadian tadi.
Ibu Byeol Kim tertawa : baiklah!Terkadang
kamu menginjak kotoran anjing.
Ayah Byeol Kim kaget mendengar perkataan
istrinya “kamu menginjak kotoran anjing”.
Ayah dan ibu terlihat kaget…suasana jadi
tidak enak.
Ibu Byeol Kim juga kaget dan baru sadar
akan perkataannya.
Ibu Byeol Kim mengklarifikasi
kata-katanya tadi : Ngomong-ngomong, jangan cemaskan itu.Kenapa Byeol lama
sekali?Mungkin dia ingin melihat Woo-Rahm?
Ayah Byeol Kim : Dia akan ke mari aku
rasa.
Ayah penasaran : Woo-Rahm?Kamu punya anak
yang lain?
Ayah dan ibu Byeol Kim membantahnya
bersamaan: Oh tidak... kami tidak punya.
Bahkan ibu Byeol Kim mau berdiri tapi
dicegah oleh suaminya.
Ayah Byeol Kim pada istrinya :Duduklah!.
Ibu Byeol Kim duduk.
Ayah Byeol Kim menjelaskan : Putri
ku,yang bersekolah di SMA,punya teman yang punya bayi. Mereka tidak tau siapa
iomma-nya.Dan karena beberapa alasan,orang tuanya tidak ada disana.Jadi
putriku terkadang menjadi pengurus.
Ayah dan ibu hanya mendengarkan.
Ibu Byeol Kim menambahkan : Hanya untuk
menolong...
Ayah Byeol Kim menoleh pada istrinya :Kamu
tahu.
Ayah berteriak keras :Apa?Sebuah SMA
memiliki seorang anak kecil?
Sampai-sampai semua orang disana
kaget..bahkan ada yang tersedak karena kaget.
Ibu menenangkan ayah :Sayang...
Ayah berteriak marah :Apa yang telah
terjadi? Seorang siswa punya anak bahkan tidak punya omma?
Ibu hanya mendengar dan melihat disamping
ayah, sedangkan orang tua Byeol Kim kaget.
Rumah Joon Soo.Joon Soo memandang fotonya bersama ayah
dan ibu.
Joon Soo : Omma..appa…Anak mu di skors
lagi.Aku tidak memukul siapa pun.Aku tidak merokok disekolah.Mereka menyuruhku
untuk tidak datang.Karena cucu mu. karena bisa mengganggu siswa yang lain mereka
mengatakan untuk tidak datang. Teman, dengan seriuslah!Bisakah kalian menelepon
sekali saja?Omma, Tidak rindukah kalian kepada anak mu sendiri?
Joon Soo mulai menangis : Omma, Bagaimana
dengan cucu mu?Kesalahan apa yang telah dia lakukan?Kesalahan apa yang telah
dia lakukan?Aku rindu kalian.
Keesokan paginya, ibu sudah ada di depan
pintu pagar.Tiba-tia Byeol Kim muncul dengan
menggendong Woo Rahm.
Ibu kaget :Siapa kamu?
Byeol Kim :Aku? Ahjumma siapa?
Ibu menyelidiki : Kamu tinggal disini?
Byeol Kim : Tidak, aku hanya penjaga
bayi.
Byeol Kim : Yang punya rumah ini.
Ibu kaget sekali :Apa?Oh, dasar
bajingan.Aku akan...
Ibu pergi dengan sangat marah.
Byeol Kim menimang-nimang Woo Rahm.
Byeol Kim :Oke, dia akan datang.Hey, ayo
pergi!
Joon Soo datang dan menutup pintu : Aku
datang, Aku datang.
Byeol Kim :Oke, oke. Cepat!Bukan karena
kamu di skors jadi aku telat ujian oke?
Joon Soo mengambil Woo Rahm dari
gendongan Byeol Kim dan menggendong Woo Rahm.
Joon Soo : Oke. Ayo, sini!Sini sama appa.
Byeol Kim : Ngomong-ngomong, pekerjaan
apa ini?
Joon Soo :Itu bukanlah urusan mu.
Joon Soo sambil membelai rambut Byeol Kim
:Semoga berhasil dalam ujian.Ayo.
Ibu sendiri marah dan kembali ke sauna di
mana ayah sedang duduk santai dan makan mie.
Ibu marah :Dimana kamu mendapat nafsu
makan?Siapa dia?
Ayah menatap ibu :Apa yang sedang kamu
bicarakan?
Ibu marah :Siapa yang kamu kejutkan
sekarang?Tidakkah kamu cukup tua untuk hal ini? Membuat adik Joon-Soo's?
Ibu mengambil mie mangkuk itu dan
menumpahkan mangkok di atas kepala ayah. Ayah kaget dan hanya diam saja…bahkan memakan
mie yang bisa diraih oleh lidahnya.
Di kelas Joon Soo, saat ujian bahasa
Inggris.Guru bahasa Inggris keliling
kelas…sedangkan Byeol Kim tertidur di kelas.
Guru mengambil salah satu lembar jawab murid
laki-laki yang tidur juga…..banyak yang belum di jawab. Bahkan di lembar
esai…anak itu menulis :Guru,maafkan
aku. Aku
benar-benar tidak tau apa-apa.
Guru bahas Inggris kesal dan memukul
kepala murid laki-laki itu…yang membuat murid itu bangun.
Guru bahasa Inggris berkacak pinggang :Hey,
setidaknya tuliskan nama mu,bodoh.
Murid laki-laki baru ingat dan akan
menulis namanya sambil tersenyum :Ahh, nama ku...
Guru bahasa Inggris saking kesalnya
memukul kepala murid laki-laki itu lagi.
Guru bahasa Inggris berjalan ke belakang
dimana Byeol Kim tertidur.
Guru bahasa Inggris berteriak:Aku
tahu.Dasar pemalas.Bagun, Kim Byeol!
Guru bahasa Inggris mengecek lembar jawab
Byeol Kim…semuanya sudah dijawab..termasuk esainya dengan benar.Guru bahasa
Inggris kaget.
Guru bahasa Inggris berkata pada yeol Kim
:Tidur. Tidur yang nyenyak...
Guru bahas Inggris menyuruh Byeol Kim
tidur kembali dan Byeol Kim tidur lagi di atas meja.
Guru bahasa Inggris melihat murid
laki-laki tadi tidur dan kembali memukul kepalanya sampai lembar jawab murid
laki-laki itu jatuh. Murid laki-laki itu bangun sambil memegang kepalanya yang
sakit karena dipukul oleh guru bahasa Inggris.
Guru bahas Inggris kesal dan menunjukkan
lembar esainya :Ini adalah ujian bahasa Inggris.Bisakah kamu setidaknya menulis
dalam bahasa Inggris? Sir, I’m sorry…really I don’t know!…Kamu tidak
tau?
Mendengar suara guru bahasa Inggris Byeol
Kim terbangun…
Guru bahasa Inggris menyuruh Byeol Kim
tidur lagi :Sleep! Sleep!
Byeol Kim langsung tidur lagi.
Joon Soo mendatangi sebuah toko.
Pegawai toko tertawa geli :Ayolah.Tidak.Tidak
dengan bayi nya.
Joon Soo : Pak, tolong. Aku pastikan dia
tidak akan mengacaukannya.
Pegawai toko :Tidak! Benar!
Joon Soo mencoba di rumah makan.
Joon So di dapur dan sedang merayu
kokinya.
Joon Soo :Ahjumma, aku bisa melakukan
pekerjaan disini.
Koki :Kamu tidak bisa bekerja didapur
bersama bayi.Keluar dari sini.Cepat!
Koki satunya marah :Ini bukan tempat
bayi.Pergi,sekarang!
Joon Soo mencoba di warnet.
Joon Soo memohon :Saya akan melakukan apa
saja.Biarkan saya melakukannya.
Pegawai :Tidak, saya tidak dapat
membiarkan mu bekerja disini.Apa yang dapat saya kerjakan disini bersama bayi?
Joon Soo di usir oleh pegawai restoran
sampai di depan pintu.
Pegawai :Ayolah, Aku katakan tidak.Kamu
tidak dapat bekerja dengan bayi
Joon Soo memohon : ajusshi,saya
jamin.Saya benar-benar baik dalam hal ini.
Pegawai :Aku katakan TIDAK!
Pegawai masuk ke dalam.
Joon Soo mencoba masuk ke toko baju dan
sepatu dengan marah.
Pegawai :Selamat datang.
Joon Soo berkata garang :Aku anak sekolah
dan punya anak.Itu tidak akan baik untuk ku bukan?
Pegawai :Kenapa kamu bertanya?Kamu sudah
tau itu!
Joon Soo kaget dan hanya menatap pegawai
itu.
Joon Soo melihat-lihat makanan yang
dijual dan ada susu di sana. Joon Soo mengambil sisa uangnya yang hanya beberapa
sen.
Joon Soo :Berapa susunya?
Penjual :50 sen.
Joon Soo :Bagaimana dengan susu coklat?
Joon Soo duduk dengan memangku Woo Rahm
sambil minum susu kotak itu. Joon Soo melihat Woo Rahm yang memakai kempong
sedang menatapnya. Joon Soo lalu mencelupkan jari kelingkingnya ke kotak
susu….mengambil kempong di mulut Woo Rahm…memasukkan jari kelingkingnya itu ke
mulut Woo Rahm..yang langsung dihisap dan di minum oleh Woo Rahm. Joon Soo
melakukannya sampai beberapa kali.
Joon Soo ingin pindah posisi yang nyaman
buat memberi susu pada Woo Rahm..tapi malah membuat kotak susu itu jatuh dan
habis.
Joon Soo mengumpat :Aishhh! Aisshhh!
Aisshh!!
Pria itu :Tidak hanya kamu wanita yang
ada di bumi!
Pria itu langsung tertidur di sampingnya.
Joon Soo hanya melihatnya dan melihat
dompet di saku celanana pria itu. Joon Soo langsung berpikir mau mencuri dompet
itu.
Saat Joon Soo berhasil mengambil dompet
itu…perlahan-lahan mau pergi..tapi ternayta pria itu memegang kaki Joon Soo.Joon Soo kaget dan menoleh ke belakang
dan kaget.
Pria itu :Hey, apa yang kamu lakukan?
Pria itu lalu mengejar Joon Soo.
Pria itu berteriak :Kamu, berhenti
disana.Aku bilang berhenti!Hey, kau!Kembalikan dompet ku!
Pria itu jatuh.
Joon Soo masih berlair dan saat melihat cahaya
mobil Joon Soo menghentikannya.
Joon Soo :Tunggu, taxi!
Joon Soo :Tunggu, taxi!
Joon Soo buru-buru masuk :Ayo, ayo!
Cepat!
2 polisi melihat ke jok belakang dan
menatapnya.Joon Soo kaget karena dia masuk ke mobil
polisi yang sedang berpatroli.
Salah satu polisi : ayo!
Guru Cho :Permisi. Saya mencari murid
bernama Han Joon-Soo.
Petugas jaga pria:Apakah kamu omma
bayi nya?
Guru Cho kaget :Apa?
Lalu ada petugas wanita yang keluar
sambil menggendong Woo Rahm. Sepertinya petugas wanita itu habis menyusui Woo
Rahm.
Petugas wanita menggerutu:Sudah berapa
lama kamu biarkan anak ini kelaparan?Aku pikir ASI ku habis .
Petugas wanita :Apakah ini omma-nya?
Guru Cho : Aisshhh! Tidak!
Petugas wanita :Susui dia, okay?Itu
hal terbaik untuk seorang bayi.
Guru Cho marah tapi tidak bisa berkata
apa-apa.
Guru Cho melihat Joon Soo yang terduduk
di kursi pojok.
Guru Cho berteriak histeria :Berapa kali
sudah ku katakan? Aku bukan omma-nya!
Petugas wanita mendesak :Tanya siapa
saja.Kelihatannya kamu turut serta.
Guru Cho tambah berteriak histeris dan
frustasi.Petugas wanita buru-buru lari masuk ke
dalam.
BERSAMBUNG
KE PART 6
Tidak ada komentar:
Posting Komentar